Latest News

Mengenal Variabel di Javascript

Mengenal Variabel di Javascript merupakan salah satu kunci awal dalam membangun pemahaman pemograman. Variabel adalah tempat penyimpanan nilai. Nilai bisa berupa angka, string atau object. Bagaimana variable di javascript didefinisikan akan dibahas kali ini.

Definsi Variable di Javascript

Untuk mendefinisikan variable di javascript adalah sangat mudah, yaitu menggunakan kata kunci var. Sebagai contoh kita ingin mendefinisikan variable namaorang, maka dapat digunakan perintah

var namaorang;

Dengan menuliskan perintah itu variabel telah didefinisikan, namun belum memiliki nilai. Pendefinisian variable ini berarti variabel sudah dapat digunakan oleh seluruh program.

Memberi Nilai Variabel di Javascript

Untuk memberikan nilai dari sebuah variabel, kita akan mengenal sebuah format atau sintaks yaitu dengan menggiunakan <nama variabel> = <nilai>; Jadi bila kita ingin memberikan nama misalkan "Anton" ke variabel namaorang, maka kita bisa langsung definisikan dengan

var namaorang = "Anton";

Praktek Variabel Javascript di Node.JS

Untuk melancarkan penggunaan node.js. kita bisa membuat sebuah file variables.js yang berisi

var example = "some string";
console.log(example);

Setelah itu jalankan

C:> javascript verifying variables.js



Bila hasilnya benar, akan tampil sebagai berikut,